Skip to main content

Tips PUBG Mobile dengan Stick Bluetooth TANPA Root

PUBG Mobile saat ini sedang naik daun sob. Apalagi kini kita bisa langsung mengunduhnya tanpa perlu repot pakai VPN. Yang mengejutkan, posisinya sekarang sudah menggeser Mobile Legends di Top Free Games Google Play Store Indonesia. Mantap sekali bukan?


Iya, seperti yang sudah saya ketik di update artikel PUBG beberapa hari yang lalu, Tencent Games; selaku pemilik lisensi resmi PUBG untuk platform mobile; telah merilis versi beta dari game PUBG di Play Store tanpa batasan region (setelah sebelumnya hanya tersedia di Kanada).

Sayangnya, tidak semua perangkat Android bisa memainkan PUBG Mobile, terutama yang punya RAM mepet (di bawah 2Gb). Cukup bisa dimaklumi sebenarnya. Penggunaan Unreal Engine 4 pada game tersebut tentu berimbas pula pada tingginya pemakaian RAM.

Berbeda dengan cara main Mobile Legends yang (waktu itu) mengharuskan kita untuk mapping tombol stick secara manual, sekarang kita bisa main PUBG Mobile pakai gamepad bluetooth tanpa perlu mapping. Iya, game PUBG Mobile kini sudah masuk ke tab "Featured Games" Octopus, sehingga sudah punya preset khusus yang langsung bisa digunakan tanpa perlu mapping manual. Bila kurang jelas, silakan ikuti langkah-langkah mudah di bawah ini.

Cara Main PUBG Mobile dengan Stick Bluetooth Tanpa Root

  1. Download PUBG Mobile bila belum, jangan dijalankan dulu.
  2. Hubungkan stick ke Android. Untuk tutorial ini saya menggunakan DOBE ControllerKalau merk lain bisa ga? Stick Xiaomi misalnya? Bisa sob, asal bisa tersambung ke Android, stick apa pun bisa digunakan dengan Octopus.
  3. Unduh aplikasi Octopus lalu jalankan, dan pilih ikon PUBG Mobile. Unduh di sini bila link tersebut tidak bisa diakses.

    Aplikasi Octopus untuk PUBG Mobile Android
  4. Bila ikon PUBG Mobile belum muncul, tuju tab "Featured", gulir ke bawah untuk menemukan PUBG Mobile, dan ketuk tombol "Open".
  5. Nah, sudah muncul kan tombol-tombolnya di layar? Selanjutnya login ke Facebook seperti biasa. Tidak bisa login?

    Setting Octopus PUBG Mobile
  6. Sampai di sini kita tidak perlu mapping lagi sob, kecuali bila kita ingin mengubah atau menambahkan tombol baru (ketuk ikon Octopus di sisi kiri layar).

    Mapping PUBG Mobile Octopus
  7. Belum percaya? Ketuk saja tombol "Start" di PUBG Mobile untuk memulai permainan.
  8. Sebelum terbang ke pulau, kita bisa mencoba beberapa tombol yang sudah aktif, seperti analog kanan/kiri, RT, A, B, X, Y, dll.
  9. Jika tombolnya tidak berfungsi sebagaimana mestinya, cek lagi ikon Octopus di sisi kiri layar, pilih "Mode" dan pastikan opsi "Gamepad" sudah aktif (Current mode: Gamepad).

    Current mode: Gamepad
  10. Untuk mengetahui fungsi tombol mapping PUBG Mobile secara keseluruhan, kita wajib mencobanya langsung di medan pertempuran. Misalnya tombol untuk membuka pintu (default: X), tombol untuk membidik; yang baru bisa dicoba setelah memperoleh senjata (default: RB), dan sebagainya.

    PUBG Mobile dengan Dobe Gamepad Bluetooth
  11. Beberapa keterangan tombol mapping PUBG ada yang masih pakai aksara dan bahasa Tiongkok sob. Seperti pada tombol sprint (lari cepat), terdapat tulisan 左摇杆按下 yang berarti tekan analog kiri (LS), dan tulisan pada tombol "lihat sekeliling" (ikon mata): 右摇杆+ LT yang berarti tekan tombol LT dan putar analog kanan.

Keterangan:
  1. LB = Left button = Tombol kiri = L1.
  2. LT = Left trigger = Pelatuk kiri = L2.
  3. RB = Right button = Tombol kanan = R1.
  4. RT = Right trigger = Pelatuk kanan = R2.
  5. LS = Left stick = Tombol analog kiri ditekan, bukan diputar = L3.
  6. RS = R Stick = Right stick = Tombol analog kanan ditekan, bukan diputar = R3.

selamat mencoba , bila ada kebingungan silahkan komentar di bawah ini :3 ^-^

Comments

Popular posts from this blog

GUIDE CARA MEMBUKA AVATAR PUBG MOBILE YANG TERKUNCI!

Avatar atau foto profil adalah suatu hal yang wajib ada di dalam sebuah game. Pemain bisa mengganti avatar mereka sesuka hatinya. Di  PUBG Mobile , kamu juga bisa mengganti avatar sesuai dengan yang kamu mau lho! Namun, Avatar yang ada di  PUBG Mobile  harus kamu buka dengan menjalankan misi yang diberikannya. Hari ini  G CUBE  akan memberitahu kalian cara membuka Avatar  PUBG Mobile  yang terkunci! Yuk Simak Artikel dibawah ini! ^^ Avatar yang Ada di PUBG Mobile dan Cara Membukanya Ada  19 avatar  yang bisa kamu buka di PUBG Mobile ini. Berikut adalah listnya: Social Network Jika kamu login menggunakan  Facebook  atau  Twitter , biasanya Avatar ini akan langsung terbuka. Tetapi jika kamu  log in  dan bermain menggunakan " Guest ", kamu tetap bisa menghubungkan akun  Facebook  dan  Twitter mu. Dengan cara membuka setting, lalu di bagian atas kanan ada " Linked Account " dengan logo  Facebook  dan  Twitter . Pilih salah satu sosial med

Solusi [your graphics card driver is outdated,we recommend you to update it first ] Nox App Player

Kita akan membahas tentang Masalah yang terjadi Di Nox App Player yaitu biasanya  Lag (Lemot),Patah-Patah,Graphics tidak mendukung , Biasanya ini terjadi saat anda memulai menginstall nox app player dan masalah yang paling terjadi muncul tulisan  " your graphics card driver is outdated,we recommend you to update it first ."  Nah itu lah yang paling sering dialami oleh semuanya error muncul seperti tidak support dengan VGA anda dengan itu saya akan membahasnya di sini cara mengatasinya untuk anda yang ingin memainkannya. Jika anda mengalami masalah ini saat saat pertama kalinya anda menjalankan Nox App, Ini lah beberapa solusi yang mungkin dapat membantu anda : Aktifkan VT di PC anda >  Baca Disini Sesuaikan CPU & RAM di PC anda untuk mendukung menjalankan Nox App Klik Setting Bergambar gerigi Isi Berapa Kinerja Yang Ingin Di Pakai Nox (Dengan Angka) "Jangan Di Pakai Semuanya" Update Graphics Card Anda, Saya Rekomendasikan Dengan Ini  Dri

Cara pasang plugin di Photoshop Portabel

Bagaimana  Cara pasang plugin di Photoshop Portabel , jika kita pasang langsung di photoshop installan maka secara otomatis  plugin  akan masuk ke Menu Filter. Tapi bagaimana dengan photoshop portabel. Oke kali ini saya akan share cara menambahkan plugin di photoshop portabel. 1. Pada tahapan awal saya anggap anda sudah melakukan penginstalan plugin dan mempunyai photoshop portable. Lihatlah ke Menu Filter, terlihat pada gambar plugin belum terpasang, dalam kasus ini saya akan menambahkan plugin dari Nik.   Sekarang lihat menu Edit-Preferences-Plug-Ins  2. Pada Pilihan disebelah kiri, pilihlah Plugin, tekan tombol Choose, Cari lah folder Plugin Nik, biasanya ada di folder program file. Pilih dan OK, Jika ingin semua plugin di pasang maka yang dipilih adalah drive C.. Jika sudah di OK, close photoshop Portable tadi, dan buka kembali maka Plugin Nik Sudah terpasang di menu Filter.. Mudahkan Cara pasang plugin di Photoshop Portabel. Selamat Mencoba.