kali ini gue bakalan share beberapa game gratis dari steam dan layak untuk di mainkan oleh sobat misquen ku .
1. Game Steam Counter Strike: Global Offensive
Anak warnet tahun 2000-an pasti paham banget sama game Counter Strike. Kalau dulu game tembak-tembakan ini memiliki grafis yang biasa saja, kini sudah ada versi terbarunya dengan grafis yang ciamik.
Kalian bisa bernostalgia bersama teman-teman berperang antara Counter-Terorists dan Terorists di Dust, atau Inferno.
Game Steam Counter Strike: Global Offensive pertama kali diluncurkan pada tahun 2012. Saat itu, kalian harus membayar sampai ratusan ribu.
Kini, kalian sudah bisa menikmatinya dengan gratis. Di sana kamu bisa bertemu dengan pemain-pemain lainnya dari belahan dunia manapun. Seru banget deh pokoknya!
Spesifikasi Minimum Counter-Strike: Global Offensive
- OS: Windows XP.
- CPU: Intel Core 2 Duo E6600 / AMD Phenom X3 8750.
- GPU: Any.
- RAM: 2 GB.
- HDD: 8 GB.
2. Team Fortress 2
Game Steam berikutnya adalah Team Fortress 2. Sama dengan Counter Strike, game ini juga berformat first person shooting (FPS) atau pengambilan sudut pandang dari si pemain.
Akan ada dua tim, merah dan biru yang saling tembak-menembak. Permainan ini menitikberatkan pada strategi dan kerja sama tim untuk membunuh lawan. Bedanya dengan CS, di Fortress 2 ini, masing-masing pemain memiliki peran sendiri-sendiri.
Ada yang bertugas sebagai sniper, mata-mata, scout, hingga pasukan pengebom. Masing-masing posisi itu memiliki kelebihan dan kekurangannya masing-masing. Jadi tim harus bisa mengatur strategi siapa yang bisa menyerang duluan dan belakangan.
Spesifikasi Minimum Team Fortress 2
- OS: Windows XP.
- CPU: 1.7GHz.
- GPU: NVIDIA GeForce GT 4+ / AMD Radeon 8500+
- RAM: 512 MB.
- HDD: 15 GB.
3. Warface
Game Steam yang satu ini mirip banget sama Call of Duty. Pemain akan berperan sebagai seorang tentara untuk mengalahkan musuh dan juga menyelesaikan misi. Bedanya, gamebesutan pengembang Crytek ini bisa dimainkan dengan gratis tanpa bayar.
Kamu bisa memilih sebagai Rifleman, Medic, Engineer, atau Sniper di dalam tim. Masing-masing posisi itu memiliki kelebihan masing-masing yang tentunya sangat berguna bagi tim.
- OS: Windows 7 64-Bit (32-bit not supported)
- Processor: Intel Core 2 Duo e6400 or AMD Athlon x64 4000+ (~2.2Ghz dual core CPU)
- Memory: 4 GB System RAM
- Graphics: DirectX 10+ compatible video card
- Hard Drive: 30 GB free HD space
- Internet: Broadband Internet Connection
4. Heroes and Generals
Lagi-lagi game first person shooting (FPS) masuk ke dalam jajaran Game Steam gratis. Heroes and Generals lebih mirip dengan Battlefield, dengan tema khas Perang Dunia II.
Ada beberapa faksi yang akan ditampilkan dalam cerita game ini, di antaranya Rusia, Amerika Serikat, dan Jerman.
Permainan ini lebih fleksibel gak sebatas berjalan kaki seperti Call of Duty, tapi kalian juga bisa menggunakan mobil, tank, hingga sepeda untuk menyelesaikan misi-misi.
- OS: Windows 7.
- CPU: 2GHz.
- GPU: NVIDIA GeForce GT 9600 / AMD Radeon HD 4810.
- RAM: 3 GB.
- HDD: 2 GB.
5. H1Z1 Battle Royale
Kalian mungkin sudah familiar dengan PUBG atau Free Fire. Nah, kalau di PC kalian bisa memainkan H1Z1 Battle Royale.
Bedanya adalah, kalau PUBG kalian harus bersaing sebanyak 100 orang, tapi kalau di H1Z1 kamu akan bersaing dengan 150 pemain untuk bertahan hidup paling terakhir.
Perlengkapan seperti senjata, armor, peluru, dan darah bisa kamu dapatkan di dalam rumah-rumah. Ambil senjata sebanyak-banyaknya untuk bisa bertahan hidup.
Itu tadi tujuh Game Steam yang bisa kamu mainkan dengan gratis. Tapi syaratnya untuk bisa memainkannya, kamu harus membuat akun Steam dahulu, kemudian pastikan spesifikasi komputer atau laptopmu mumpuni untuk memainkannya.
- CPU: Intel i3 Dual-Core with Hyper-Threading (required)
- CPU SPEED: Info
- RAM: 4 GB
- OS: Windows 7 64-bit
- VIDEO CARD: nVidia GeForce GTX 275 series or higher
- PIXEL SHADER: 4.0
- VERTEX SHADER: 4.0
- SOUND CARD: Yes
- FREE DISK SPACE: 20 GB
- DEDICATED VIDEO RAM: 896 MB
Comments
Post a Comment